Excel adalah salah satu bagian microsoft office yang paling banyak digunakan untuk manajemen data, seperti mencatat, menyimpan, dan mengolah data. Salah satu kelebihan yang dimiliki microsoft adalah dapat digunakan di berbagai sistem, seperti Mac OS, android, windows, linux, dan lain sebagainya.
Microsoft excel bisa digunakan untuk mempermudah pelajar maupun karyawan dalam menyelesaikan pekerjaan.Excel memiliki bermacam-macam fitur,seperti rumus operasi hitung matematika dasar (penjumlahan, perkalian, pembagian dsb) dan rumus statistika.
Ciri khas Excel yaitu berisi kumpulan cell yang terdiri dari baris dan kolom yang dikenal dengan spreadsheet. excel sangat berguna membantu kegiatan sehari-hari untuk tujuan mengedit, menganalisis, visualisasi data, membuat catatan dan laporan, dan lain sebagainya.
Pada artikel kali ini kita akan membahas beberapa contoh penggunaan fungsi dasar excel untuk membantu pekerjaan.
1. Cara Menjalankan Excel
2. Bagian-Bagian Worksheet Excel
Worksheet adalah lembar kerja yang digunakan untuk manajemen data yang berisi baris dan kolom yang membentuk kumpulan cell. Berikut adalah gambaran worksheet excel.
3. Cara menggunakan Rumus Formula SUM
Salah satu fungsi excel yang paling banyak digunakan adalah formula SUM. Formula ini digunakan untuk menghitung jumlah keseluruhan data. Misalnya, dalam satu hari, sebuah supermarket bisa menjual 20 jenis barang dengan jumlah penjualan setiap barang sebagai berikut:
4. Cara Menggunakan Formula SUMIF
Penggunaan formula SUMIF sama dengan formula SUM, hanya saja formula ini membutuhkan argumen lain karena akan menjumlahkan item sesuai kriteria tertentu.
Misalnya, sebuah supermarket ingin menghitung berapa penjualan beberapa produk dalam satu hari dengan detail sebagai berikut
Untuk menghitung total setiap produk yang terjual dalam sehari, kita bisa tuliskan =SUMIF(range produk;"nama produk";range total produk) lalu klik enter.
Contoh :
=SUMIF(B2:B21;"Mie Instant";C2:C21) lalu klik enter.
Sudah berhasil? Mudah bukan?
Catatan : Untuk menghitung semua produk, kita cukup mengubah nama produk sesuai dengan produk yg akan dihitung.
Silahkan dicoba untuk berlatih, jika ada pertanyaan gunakan kolom komentar pada artikel ini. terimakasih. selamat mencoba.